STUDI PERENCANAAN RUANG PARKIR BERBAYAR PADA RUMAH SAKIT SELE BE SOLU KOTA SORONG

Authors

  • Neshi Claudia Ramadhanti Universitas Muhammadiyah Sorong
  • Faried Desembardi Universitas Muhammadiyah Sorong
  • muhammad rusmin Universitas Muhammadiyah Sorong
  • dwi guntoro

DOI:

https://doi.org/10.33506/jimats.v2i02.2511

Keywords:

SRP, Desain Parkir, Parkir Berbayar, Rumah Sakit

Abstract

Rumah sakit Sele Be Solu merupakan layanan kesehatan Pemkot Sorong. Beralamat di Jl. Selebesolu II No.1 Km12 Klawalu Kota Sorong. Permasalahan yang terjadi saat ini tidak teraturnya arah masuk dan keluar kendaraan. Dengan sistem parkir berbayar pengujung ataupun tenaga medis  di pintu masuk cukup mengambil karcis dan palang otomatis terbuka  selanjutnya konsumen cukup memarkirkan kendaraanya sesuai area parkir yang disediakan. Dalam penelitian ini dilakukan pengoptimalan atau perencanaan lahan parkir di Rumah Sakit saat ini. Data sekunder, data yang bersumber dari dokumen instansi terkait dan Data Primer, data yang didapatkan dengan turun langsung ke lapangan. Akumulasi parkir maksimum areal parkir rumah sakit untuk roda dua selama penelitian adalah sebesar 98 kendaraan pada  26 Januari 2023 dan kendaraan roda empat sebesar 19 kendaraan pada 24 Januari 2023. Durasi parkir rata-rata pengunjung yaitu lebih dari 1 jam. Indeks parkir sepeda motor terbesar 20,50 % dan indeks parkir mobil terbesar 15,08 %, maka dapat diambil kesimpulan bahwa areal parkir Rumah Sakit sudah cukup menampung kebutuhan ruang parkir yang ada saat ini. Mengacu pada standar pemakaian dan kebutuhan, juga kondisi tapak pada ruang parkir Rumah Sakit, maka yang cocok untuk penataan parkir adalah dengan parkir menyudut 90° untuk mobil dan parkir sudut 30° untuk motor.

References

Laksamana, I. B. G. A. S., Suryadarmawan, I. G. A. G., Wangsa, A. A. R. R., & Suryatmaja, I. B. (2022). Perencanaan Desain Ruang Parkir pada Objek Wisata Pantai Sanur Denpasar Bali. Jurnal Ilmiah Teknik Universitas Mahasaraswati Denpasar (JITUMAS), 2(2), 41-47.

Primasworo, R.A., Arifianto, A.K., Karolina, Nay.( September 2021). Perencaan Dan Penataan Ruang Parkir Universitas Tribhuwana Tunggadewi Malang. Jurnal Qua Teknika, 11(2), 22-31.

Rizani, Ahmad, Yamani Muhammad.( April 2017). Evaluasi Layanan Parkir Di Pusat Perbelanjaan Kota Kandangan (Studi Kasus Kawasan Parkir Lantai 2 Pasar Los Batu Kandangan). Jurnal Sains dan Terapan Politeknik Hasnur, 5(1), 26-31.

Saputra, A. (2022). Evaluasi Struktur Perkerasan Lentur Jalan Di Atas Tanah Rawan Longsor (Studi Kasus: Ruas Jalan Sorong–Makbon Sta 17+ 125–Sta 17+ 408).

Soejono.(1996). Pedoman Teknis Penyelenggaraan Fasilitas Parkir. Jakarta: Departemen Perhubungan Direktur Jenderal Perhubungan Darat

Undang-Undang Republik Indonesia. (2009). Undang - undang (UU) Nomor 22 Tahun 2009 Tentang Lalu Lintas Dan Angkutan Jalan .

Downloads

Published

2023-07-29

How to Cite

Ramadhanti, N. C., Desembardi, F., rusmin, muhammad ., & guntoro, dwi. (2023). STUDI PERENCANAAN RUANG PARKIR BERBAYAR PADA RUMAH SAKIT SELE BE SOLU KOTA SORONG. Jurnal Ilmiah Teknik Sipil (JIMATS), 2(02), 90–101. https://doi.org/10.33506/jimats.v2i02.2511