Pembuatan Filter Air Sederhana dan Pengujian Kualitas Air

Authors

  • Alan Seme Universitas Muhammadiyah Sorong
  • Annisa A. Wulandari Universitas Muhammadiyah Sorong
  • Dzulfikar Marasabessy Universitas Muhammadiyah Sorong
  • Irmando Risman Towansiba Universitas Muhammadiyah Sorong
  • Roberth Richardo Kumune Universitas Muhammadiyah Sorong

Keywords:

Filter Air, Kualitas Air, Parameter Kualitas Air

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuat filter air sederhana dan menguji kualitas fisik dan kimia air yang di filter. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif untuk menganalisis sampel air dan metode eksperimen untuk membuat filter air sederhana. Parameter yang diukur

adalah derajat keasaman (pH), total partikel terlarut (TDS), kadar garam/salinitas, daya hantar

listrik (DHL), turdibity/kekeruhan dan total padatan tersuspensi (TSS). Berdasarkan hasil pengujian menggunakan bahan dan alat diatas terjadi perubahan pada air yang di filtrasi pada satu kali penyaringan. Partikel dari air kotor disaring dengan lapisan kerikil kecil diawal untuk menyaring kotoran kasar lalu diikuti dengan penyaringan kotoran halus dengan pasir. Setelah pasir terdapat lapisan sabut kelapa yang berfungsi sebagai penyaring kotoran halus lalu di beri lagi lapisan pasir lagi, kemudian lapisan sabut kelapa yang juga sama-sama untuk menyaring kotoran halus. Lalu berikutnya terdapat lapisan tawas yang berfungsi untuk mengendapkan partikel. Hasil pengujian air menunjukkan bahwa sampel air yang di filter memiliki nilai pH 4,7, nilai salinitas 5,51 ppm, nilai TDS 7,31 mg/L, nilai konduktivitas 11,10 μS/cm, nilai turdibity 28,1 NTU dan nilai TSS 933 mg/L.

References

Asdak, Chay. (2010). Hidrologi dan Pengelolaan Daerah Aliran Air Sungai: Edisi Revisi Kelima. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press Yogyakarta.

Hartayu, R. dkk. 2019. Pembuatan Filter Air Sederhana. Jurnal Abdikarya: Jurnal Karya Pengabdian Dosen dan Mahasiswa, April 2019 Vol 03 No 02.

Wicaksono, B. dkk. 2019. Edukasi Alat Penjernih Air Sederhana Sebagai Upaya Pemenuhan Kebutuhan Air Bersih. Terang: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat Menerangi Negeri, Vol. 2, No. 1, Desember 2019.

Published

2024-10-30

How to Cite

Seme, A., Wulandari, A. A., Marasabessy, D., Towansiba, I. R., & Kumune, R. R. (2024). Pembuatan Filter Air Sederhana dan Pengujian Kualitas Air . Casuarina: Environmental Engineering Journal, 2(1), 35–38. Retrieved from https://ejournal.um-sorong.ac.id/index.php/ceej/article/view/3584