Perencanaan Pengembangan Sistem Jaringan Distribusi Air Bersih di Kecamatan Teluk Keramat Kabupaten Sambas

Authors

  • Ilma Rohaina Universitas Tanjungpura
  • Kiki Prio Utomo Universitas Tanjungpura
  • Ulli Kadaria Universitas Tanjungpura

Keywords:

Epanet 2.2, Jaringan Distribusi, SPAM IKK Teluk Keramat

Abstract

Perusahaan Umum Daerah (PERUMDA) Air Minum Tirta Muare Ulakan merupakan usaha milik daerah yang bergerak dalam penyediaan distribusi air bersih bagi masyarakat di Kabupaten Sambas. SPAM IKK Teluk Keramat hanya melayani 0,046% dari 75.773 jiwa penduduk di Kecamatan Teluk Keramat. Tujuan dari perencanaan ini adalah merencanakan pengembangan jaringan distribusi air bersih pada wilayah distribusi SPAM IKK Teluk Keramat. Tahapan analisis data dimulai dari analisis kebutuhan air bersih saat ini. Analisis jaringan distribusi menggunakan software  Epanet 2.2 dengan dua simulasi. Simulasi pertama menggunakan data eksisting serta dilakukan perluasan jaringan, dan simulasi kedua dilakukan perbaikan jaringan pada simulasi pertama. Air yang akan didistribusikan adalah sebesar 35 liter/detik. Jenis pipa yang digunakan adalah Polyvinyl Chloride (PVC) dengan diameter sebesar 100 mm sepanjang 3.385 m dan diameter 75 mm sepanjang 1.729 m. Pada running  kedua Epanet 2.2 dilakukan perbaikan jaringan dengan menambahkan pompa dan mengubah diameter pipa. Hasil running  kedua Epanet 2.2 didapatkan nilai pressure  pada daerah terjauh yaitu node  J54 adalah sebesar 20,33 m. Nilai velocity  pada link pipa L53 sebesar 0,57 m/s dan nilai unit headloss  sebesar 11,03 m/km.

References

O. Wago, M. Udiana, and S. Utomo, “Perencanaan Jaringan Pipa Distribusi Air Bersih Di Desa Lekogoko - Ngada,” J. Tek. Sipil, vol. 10, no. 2, pp. 163–172, 2021.

P. Menteri and P. Umum, “Penyelenggaraan Pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum,” 2007.

L. A. Hendratta, J. S. Sumarauw, and D. P. Tambingon, “Perencanaan Pengembangan Sistem Distribusi Air Bersih Di Desa Pakuure Tinanian,” J. Sipil Statik, vol. Vol. 4. No, no. 2337–6732, pp. 541–550, 2016.

L. Rossman, Panduan Epanet, no. September. EKAMITRA ENGINEERING, 2000.

R. Riduan, M. Firmansyah, and S. Fadhilah, “Evaluasi Tekanan Jaringan Distribusi Zona Air Minum Prima (ZAMP) PDAM Intan Banjar Menggunakan EPANET 2.0,” Jukung J. Tek. Lingkung., vol. 3, no. 1, pp. 12–20, 2017.

R. Talanipa, T. S. Putri, F. R. Rustan, and A. T. Yulianti, “Implementasi Aplikasi EPANET Dalam Evaluasi Pipa Jaringan Distribusi Air Bersih PDAM Kolaka,” Informatics J., vol. 7, no. 1, pp. 46–58, 2022.

R. M. Rachman, T. Sundi, and A. S. Sukarman, “Analisis Kebutuhan Jaringan Distribusi Air Bersih Di Desa Laroonaha Menggunakan Software EPANET 2.0,” semanTIK, vol. 6, no. 1, pp. 49–60, 2020.

P. A. Rijaldi, S. Sutikno, and D. Ernawan, “Analisa Pipa Jaringan Distribusi Air Bersih Di Perumda Tirta Rangga Subang Dengan Menggunakan Software Epanet 2.0,” MESA J. Tek., vol. 5, no. 2, pp. 35–41, 2021.

K. R. Fauziah, N. H. Pandjaitan, F. T. Pertanian, and J. Barat, “Analisis Sistem Distribusi Air Bersih di Perumahan Ciomas Permai Kabupaten Bogor Jawa Barat,” J. Tek. Sipil dan Lingkung., vol. 06, no. 02, 2021, doi: 10.29244/jsil.6.2.107-120.

S. Azhar, C. Abdi, and R. M. Khair, “Evaluasi Dan Peningkatan Kinerja Jaringan Pipa Distribusi Air Bersih Di IPA III PDAM INtan Banjar Kecamatan Simpang Empat,” JTAM J. Tek. Lingkung. Univ. Lambung Mangkurat, vol. 3, p. 2, 2020.

Published

2024-10-30

How to Cite

Ilma Rohaina, Utomo, K. P., & Kadaria, U. (2024). Perencanaan Pengembangan Sistem Jaringan Distribusi Air Bersih di Kecamatan Teluk Keramat Kabupaten Sambas. Casuarina: Environmental Engineering Journal, 2(1), 60–66. Retrieved from https://ejournal.um-sorong.ac.id/index.php/ceej/article/view/3772