Focus and Scope
Journal Piaynemo (JP) UNAMIN : Beberapa aspek yang menjadi ruang lingkup dari jurnal ini yaitu meliputi Program Studi Pengolahan Hasil Perikanan dengan cakupan : pemanfaatan hasil perikanan baik dalam bidang pangan dan non pangan, diversifikasi atau pengembangan produk olahan ikan, sanitasi dan hygiene dalam penanganan produk olahan ikan, kualitas bahan baku dan produk olahan ikan, penerapan teknologi dalam penanganan pasca panen dan pengolahan produk, karakterisasi bahan baku, keamanan produk olahan hasil perikanan seperti aspek mikrobiologi, dan lain sebagainya; serta pada Program Studi Manajemen Sumber Daya Perairan menyebarluaskan informasi ilmiah kepada peneliti, akademisi, praktisi dan pemerhati mengenai; Teknologi Perikanan, EAFM, Budidaya Perairan, Biologi Perairan, Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan, Pengelolaan Sumber Daya Pesisir dan Kelautan, Konservasi Perairan, Ekowisata Laut dan Pulau-Pulau Kecil. Naskah yang dimuat dalam jurnal ini berasal dari penelitian atau kajian akademis dari mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi, instansi pemerintah dan pemerhati masalah pengelolaan sumber daya perikanan dan kelautan di Indonesia, yang juga merupakan hasil penelitian ilmiah asli (prioritas utama) dan artikel ulasan ilmiah yang bersifat baru (tidak prioritas) dari berbagai kalangan akademisi dan peneliti yang belum diterbitkan di tempat lain.